SEKILAS INFO
19-04-2025
  • 1 bulan yang lalu / Libur idul fitri 21 Maret – 8 April 2025 , masuk kembali 9 April 2025
  • 9 bulan yang lalu / Daftar ulang PPDB 2024/2025, Senin sd. Jumat (1 Juli- 5 Juli 2024)
  • 9 bulan yang lalu / Libur semester genap dimulai tanggal 29 Juni sampai dengan 14 Juli 2024
10
Mei 2023
0
Pelepasan Siswa Kelas 9 Spenma

Oleh: Suwarni, S.Pd

Selasa, tanggal 9 Mei 2023, SMPN 5 Tanjungpandan, mengadakan acara pelepasan siswa kelas 9 Spenma di Pantai Teluk Gembira, kecamatan Membalong, kabupaten Belitung. Berangkat dari sekolah sekitar pukul 08.15 dengan menggunakan 6 bus dan satu mobil Avanza. Lima bus siswa kelas yang terdiri dari bus kelas 9A, bus kelas 9B, bus kelas 9C, bus kelas 9D, dan bus kelas 9E dan satu bus guru dan staf TU, serta satu mobil Avanza yang berisi anggota OSIS Spenma dan Pembina OSIS-nya yaitu Pak Fadly. Rata-rata siswa berangkat mengikuti acara pelepasan siswa, hanya ada beberapa siswa yang berhalangan hadir.

Sesampai di Pantai Teluk Gembira, sekitar pukul 09.15 kemudian pukul 09.30 WIB diadakanlah acara resmi pelepasan siswa kelas 9, dengan susunan acara sebagai berikut.

1. Pembukaan

2. Sambutan Kepala SMPN 5 Tanjungpandan

3. Sambutan Wakil siswa kelas 9 oleh Jenita

4. Doa bersama dipimpin Pak Zulpandi

5. Acara Penyerahan cinderamata dari siswa kepada wali kelas 9

6. Acara bersalam-salaman siswa kelas 9 dengan kepala sekolah, guru, dan staf TU Spenma.

– Pembukaan dipimpin langsung oleh Bu Meilina selaku pembawa acara dengan melafazkan basmallah.

– Sambutan oleh kepala Spenma disampaikan oleh Bapak Darmawijaya, S.Pd. Dalam sambutannya Pak Darma berpesan kepada siswa kelas 9 bahwa mereka sudah mengikuti Ujian Sumatif atu Ujian Sekolah tinggal menunggu hasilnya pada tanggal 8 Juni 2023. Kepada sekolah berharap mudah-mudahan siswa kelas 9 sulus semua dan diaminkan oleh semua yang hadir di acara pelepasan siswa. Kelulusan kelas 9 dan jika akan ke sekolah untuk urusan akan melanjutkan sekolah harus menggunakan seragam sekolah.

-Kepala sekolah mengharapkan seluruh siswa kelas 9 agar bisa melanjutkan ke jenjang pendidikan berikutnya selain ditentukan oleh nilai-nilai yang diperoleh oleh siswa, yang tak kalah pentingnya yaitu kehadiran di sekolah dan sikap atau karakter siswa di sekolah bagaimana. Bagaimana siswa bersikap kepada semua warga sekolah itujuga menentukan kelulusan siswa. Kepala sekolah juga berpesan tidak ada acara mandi-mandi di tepi pantai karena cuacanya kurang mendukung. Kepala sekolah juga sebelumnya mengucapkan “Minal aidin wal faizin, mohon maaf lahir dan batin karena masih bulan Syawal.

– Dilanjutkan sambutan perwakilan siswa yang disampaikan oleh Jenita yang menyampaikan bahwa sebagai perwakilan siswa kelas 9 mengucapkan terima kasih atas ilmu yang diberikan oleh Bapak/Ibu guru dan memohon maaf jika ada kesalahan baik yang disengaja maupun yang tidak disengaja.

– Acara selanjutnya yaitu pembacaan doa oleh Pak Zulpandi yang dipimpin menurut agama Islam sedangkan yang beragama lain silakan memimpin doa menurut agama dan kepercayaannya. Dalam pembacaan doa, bahwa kita mengharapkan kebaikan dan keberkahan yang diperoleh oleh siswa kelas 9 dari Allah SWT dan semoga siswa kelas 9 semua lulus semua dan mendapatkan nilai yang memuaskan.

– Acara selanjutnya penyerahan cinderamata oleh setiap siswa kepada semua wali kelas siswa kelas 9 yaitu Pak Kristoni wali kelas 9A, Bu Suniarti wali kelas 9B, Bu Dhea Utami wali kelas 9C, Bu Noviantikawali kelas 9D, dan Bu Shyntia sebagai wali kelas 9E.

– Acara selanjutnya yaitu bersalam-salam antara siswa dan semua warga sekolah yaitu kepala sekolah, guru-guru, dan staf TU, dilanjutkan acara foto bersama setiap siswa kelas per kelas dengan wali kelasnya.

Demikianlah acara pelepasan siswa kelas 9, setelah ini dilanjutkan dengan acara bebas untuk seluruh warga sekolah. Namun, siswa kelas 9 diharapkan tidak jauh-jauh berada dari lokasi acara.

Sekitar puluk 14.00 kurang, acara selanjutnya pergi ke kebun buah naga dan jambu kristal yang ada di Desa Mentigi. Semua warga sekolah keluar dari bus untuk melihat-lihat kebun buah dan Bapak/ Ibu guru ada yang membeli buah jambu kristal sedangkan buah naganya belum ada karena baru dipetik.

-Sekita pukul 15.00 perjalanan dilanjutkan untuk kembali ke Spenma yang ditempuh dalam waktu kurang lebih satu jam dan sekitar pukul 16.00 WIB sampailah kita di Spenma an masing-masing siswa sudah dijemput oleh orang tuanya dan kembali ke rumah masing-masing.

Demikianlah acara pelepasan siswa kelas 9, semoga acara ini memberikan kesan mendalam di hati para siswa dn semoga seluruh siswa kelas 9 bisa melanjutkan ke jenjang pndidikan berikutnya. Jayalah selalu Spenma.

Data Sekolah

SMP Negeri 5 Tanjungpandan

NPSN : 10900434

Jl. Sudirman Tanjungpandan
KEC. Tanjungpandan
KAB. Belitung
PROV. Kep. Bangka Belitung
KODE POS 33413

Agenda

Pengunjung

  • 0
  • 202
  • 95
  • 4.729
  • 85.252
  • 47.522

Peta Lokasi Sekolah